Cara Membuat Martabak Pandan Pisang

Cara Membuat Martabak Pandan Pisang

Bahan:

  • 250 gr tp terigu
  • 100 gr gula pasir
  • 65 ml santan kental (aku pakai kar*)
  • 300 ml air
  • 1/2 sdt pasta pandan
  • 1 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • 1 butir telur

Bahan Tambahan:

  • 1/2 sdt soda kue
  • 1/2 sdt baking powder

Bahan Topping:

  • Secukupnya utk margarin
  • Secukupnya gula utk taburan
  • Secukupnya pisang
  • Secukupnya susu kental manis
  • Secukupnya selai kacang coklat

Cara Membuat:

  1. Ayak terigu, gula, baking powder dn garam. Sisihkan. Lalu campur air santan pasta pandan
  2. Masukan campuran tepung ke campuran air, aduk. Tambahkan telur aduk sampai merata dan tidar bergerendil. Diamkan minimal 60 menit
  3. Setelah di diamkan beri bahan tambahan soda kue dan baking powder aduk merata.
  4. Panaskan teflon, tuang adonan dengan api kecil ya. Beri irisan pisang di atasnya. Kalau sudah matang muncul gelembung-gelembung. Kemudian oles mentega beri taburan gula, beri topping sesuai selera. Kemudian susu kental manis.
  5. Sajikan. Di makan anget-anget, coklat susunya meleleh endul banged dah pokoknya. Selamat mencoba semoga berhasil.

By: @ferry_susia
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait