Cara Membuat Donat Empuk, 1/2 Kilo Terigu Jadi 28-30 Buah Donat

Metode membuat donat yang empuk kini bisa kalian dapatkan resepnya disini. Dengan hanya menggunakan tepung terigu 500 gr atau setara 1/2 kilo, kalian sudah bisa menghasilkan 28-30 buah donat. Wow, ini bisa menjadi ide bisnis yang sangat menguntungkan. Nah, penasaran bagaimana cara membuatnya, berikut ini resep lengkapnya.

Cara Membuat Donat Empuk

Bahan:

  • 2 butir kuning telur
  • 3 sdm gula pasir
  • 2 sdt ragi instan / fermipan
  • 500 gr tepung terigu
  • 250 ml air es
  • 2 sdm margarine (cairkan)
  • 1 sdt garam
  • 250 ml minyak untuk menggoreng
  • 250 gr gula halus (taburan)

Cara Membuat:

  1. Campur kuning telur, gula pasir, ragi instan. Kocok lepas.
  2. Tambahkan tepung terigu dan air bergantian sedikit demi sedikit. Aduk rata dan uleni sampai setengah kalis.
  3. Tambahkan margarine dan garam. Uleni sampai kalis
  4. Tutup adonan dengan kain lembab kurleb 45-60 menit sampai adonan mengembang 2 kali lipat.
  5. Kempiskan adonan kemudian bentuk bulat-bulat menjadi 30 buah. Diamkan selama 15 menit.
  6. Panaskan minyak goreng dengan api sedang. Lubangi adonan dengan jari dan goreng sampai coklat keemasan lalu tiriskan.
  7. Setelah dingin beri toping gula halus atau sesuai selera.
Sumber: adewilenitaa
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait