Cara Membuat Peyek Teri Kacang

Cara Membuat Peyek Teri Kacang

Bahan:

  • 200 gr tepung beras
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • 300 cc air matang
  • 6 lembar daun jeruk, iris halus 
  • Bahan pelengkap, secukupnya kacang tanah potong 2 bagian dan ikan teri kecil.

Bumbu Haluskan:

  • 3 butir bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 2 ruas kencur
  • 1 sdt munjung ketumbar
Garam, merica, kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat:

  1. Campur semua bahan, dan bumbu halus kecuali teri dan kacang, aduk hingga rata. Koreksi rasa.
  2. Ambil 1 centong adonan, beri teri dan kacang, tuang di pinggir wajan yang sudah berisi minyak panas.
  3. Siram-siram bagian atas peyek biar lepas dari wajan.
  4. Goreng hingga kekuningan dengan api kecil biar kacang dan teri matang. Angkat tiriskan.

Rebake @vitakwee
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait